FOTO: Ustaz Haji Syahri (Ketua PCNU Kab. Kaimana)

Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Kaimana Ustaz Haji Syahri memberikan keterangan kepada wartawan ketika ditemui di kediamannya, Rabu (23/12/20). Dirinya menolak keberadaan Front Pembela Islam (FPI) dan Rizieq Shihab.

Bukan tanpa alasan, Ia mengungkapkan organisasi apapun yang memprovokasi, mengintimidasi dan berpotensi memecah belah umat harus dilawan demi keutuhan dan persatuan bangsa.

“Menyikapi fenomena FPI dan Rizieq Shihab, kami, umat muslim Kaimana melarang dan tidak mengizinkan dengan tegas keberadaan ormas dan organisasi apapun yang bisa merusak kerukunan umat beragama di Kaimana,” tegasnya.

Dirinya menyebutkan, selama ini umat muslim di Kaimana bersama umat beragama lainnya telah hidup bersatu sehingga tidak ingin ada kehadiran kelompok-kelompok yang dinilai bisa menimbulkan ketidaknyamanan di wilayah tersebut. “Oleh karena itu, terhadap keberadaan organisasi apapun yang sudah jelas-jelas terlarang jangan berharap berada di Kaimana,” sambungnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here