FOTO: Simon Ullo (Anggota DPRD Kab. Manokwari Selatan)

Pembangunan Tanah Papua yang berkualitas berkat Otonomi khusus (Otsus) menjadi dasar banyaknya dukungan dari berbagai kalangan masyarakat dari perkampungan hingga perkotaan di Tanah Papua. Otsus dinilai telah membentuk Papua yang maju, Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkompeten, kuat, dan bersaing dalam berbagai bidang.

Dengan berbagai faktor tersebut, Anggota DPRD Kabupaten Manokwari Selatan Simon Ullo menyatakan siap mendukung kebijakan-kebijakan pemerintah yang berdampak positif bagi pembangunan Tanah Papua khususnya kebijakan Otsus.

Selain itu, dirinya pun akan menyampaikan pikiran-pikiran dalam pelaksanaan Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) Majelis Rakyat Papua (MRP) dan Majelis Rakyat Papua Barat (MPRB) yang diketahui akan dilaksanakan di Jayapura, Provinsi Papua.

“Saya akan menyampaikan alasan saya mendukung Otsus Jilid II. Meskipun nanti saya berpotensi diintimidasi dari masyarakat yang menolak Otsus tapi demi kemajuan tanah ini, saya siap ambil resiko itu,” tegasnya.

Simon juga menandaskan bahwa Tanah Papua merupakan kesatuan dan bagian yang tidak terpisahkan dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sehingga kelanjutan Otsus adalah hal yang mutlak untuk diperjuangkan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here